Saat ini banyak proyek bangunan yang menggunakan bahan beton cor siap pakai atau yang lebih dikenal dengan nama beton ready mix. Pasalnya penggunaan beton tersebut diklaim jauh lebih hemat tenaga dan waktu sekaligus bisa mendapatkan bahan baku beton yang lebih berkualitas. Harga beton readymix juga diklaim bisa lebih murah sehingga efektif untuk mengurangi pembiayaan terkait pengadaan bahan baku beton

Macam-macam Mutu dan Jenis Beton Ready Mix

Beton ready mix merupakan jenis bahan beton yang belum memperoleh proses pengikatan serta pengerasan yang diproduksi dengan menggunakan batching plant menggunakan bahan kimia khusus yang disebut dengan admixture.

Proses pembuatan beton ready mix ini dibuat sesuai dengan pemesanan dari klien, yang diproduksi dalam sebuah pabrik dengan menggunakan sistem pengawasan modern yaitu sistem operasi komputer.

Terdapat macam-macam mutu untuk kualitas beton ready mix berstandar SNI yang terdiri dari beberapa macam berikut ini:

Ready mix K 225, K 275, K 250, K 300

Yaitu jenis beton yang sangat direkomendasikan untuk dipakai pada pengerjaan struktural seperti misalnya untuk tahap dak rumah tingkat dengan jumlah lantai 2 hingga lantai 5, tahap dak untuk rumah toko, untuk gedung sekolah, lantai gudang dan lain sebagainya. Bisa juga dipakai untuk melakukan pengecoran tipe non struktural seperti untuk jalanan umum, jalan kabupaten, jalan desa, jalan kota hingga untuk jalan di area perumahan.

Ready mix K 350, K 375, K 400

Adalah jenis beton ready mix yang banyak digunakan untuk pekerjaan konstruksi non struktural seperti untuk pembangunan jalan provinsi, jalan negara, jalan tol, bandara hingga untuk jenis proyek yang memerlukan perawatan khusus seperti water tank, kolam renang dan lain sebagainya.

Ready mix K 450 dan K 500

Yaitu sebuah beton ready mix yang banyak dipakai untuk pengerjaan bangunan tipe non struktural yang membutuhkan skala tonase yang cukup besar seperti untuk area jalan kawasan industri, lapangan alat berat, bandara dan lain sebagainya.

Ready mix K 125, K 175 dan K 200

Yaitu jenis beton ready mix yang digunakan untuk melakukan tahapan pengecoran tipe non struktural pada jalan kecil seperti untuk jalan lingkungan hingga gang sempit yang umumnya hanya digunakan untuk akses lalu lintas sepeda motor dan manusia saja. Bahan beton yang satu ini memiliki tekstur yang terbilang kasar namun bisa diupayakan untuk mendapatkan finishing yang lebih halus.

Ready mix B0

Yaitu jenis beton ready mix yang digunakan untuk menjadi dasar atau berfungsi untuk mengeraskan struktur tanah yang akan dipakai untuk pengecoran tahap finishing. Untuk mutu beton yang ini memiliki tekstur yang kasar sekaligus memiliki kandungan semen yang rendah sehingga sangat sulit untuk dilakukan finishing secara halus.

Jenis Beton Sesuai dengan Mutu

Kemudian untuk jenis beton readymix yang berikutnya adalah yang dikategorikan sesuai dengan mutu beton yang dimilikinya yang tentunya Harga beton readymix pun berbeda:

1). Beton struktural

Merupakan jenis beton yang memiliki kandungan unsur penulangan besi di dalam campuran adukan cor-nya. Beton jenis ini memiliki proses pembuatan beton dari mulai proses pembesian dan proses pengecoran beton. Selain itu, juga terdapat proses pengerjaan lainnya seperti untuk proses menyusun struktur baja, finishing beton, bekisting beton, pondasi beton, pasangan untuk bata dan lain sebagainya.

2). Beton non struktural

Merupakan proses pengerjaan pengecoran beton yang tak memiliki kandungan secara langsung struktur seperti besi yang umumnya menjadi bahan utama dalam penulangan cor beton.

3). Beton prategang

Adalah kombinasi antara penggunaan bahan beton dan baja. Beton diketahui merupakan satu bahan baku yang mempunyai kekuatan daya tekan yang tinggi dengan daya tarik yang rendah.

Sedangkan untuk bahan baku baja, mempunyai kekuatan daya tarik yang tinggi, sehingga diharapkan dengan penggunaan kedua bahan tersebut bisa menghasilkan struktur beton yang kokoh dan kuat pada beban tarik serta beban tekan sekaligus dengan Harga beton readymix yang lebih terjangkau

 
 

 

 

Kelebihan Beton Ready Mix

Bahwa beton jenis ready mix bisa dipakai untuk pengecoran beton tipe struktural ataupun non struktural yang sebelumnya sudah disesuaikan dengan kelas mutu beton yang dimiliki. Berikut ini adalah beberapa kelebihan beton readymix untuk digunakan untuk proyek bangunan.

a. Hemat tenaga, waktu dan biaya

Bahwa dengan menggunakan beton ready mix, Anda bisa lebih hemat tenaga, waktu dan biaya. Seperti pada proses untuk membuat campuran beton yang biasanya dilakukan tenaga manusia, bisa dihilangkan karena dilakukan oleh mesin yang tentunya lebih cepat selesai dan hemat tenaga. Tentunya Harga beton readymix lebih hemat karena memangkas biaya untuk melakukan pengecoran manual yang membutuhkan tenaga manusia dan pembelian bahan baku yang beragam macamnya.

b. Praktis dan ringkas

Penggunaan beton ready mix akan membutuhkan alat yang terhubung dengan penggunaan truk molen. Hal tersebut akan membuat proses pengecoran dengan beton ready mix jauh lebih ringkas dan praktis serta mudah untuk dilakukan. Khususnya jika pengerjaan bangunan berlokasi di sebuah lahan yang cukup terbatas aksesnya.

c. Terjamin mutunya

Dengan menggunakan beton ready mix, maka Anda akan mendapatkan bahan baku beton yang bermutu dan berkualitas terbaik meski Harga beton readymix lebih hemat. Karena pembuatan beton dilakukan oleh tenaga ahli dalam bidang pencampuran bahan beton sekaligus sudah melalui kontrol kualitas sesuai dengan standar yang berlaku di SNI. Anda akan mendapatkan kualitas beton ready mix yang lebih awet, kuat dan lebih tahan lama.

d. Untuk meminimalkan munculnya resiko pencemaran di area proyek

Dengan menggunakan beton ready mix, Anda akan memiliki beberapa kelebihan lainnya seperti meminimalkan resiko pencemaran suara yang bising karena suara proses mixing bahan beton yang dilakukan manual. Hingga untuk resiko pencemaran udara dari proses mixing bahan baku beton yang digunakan. Sehingga secara keseluruhan akan mendapatkan area lingkungan proyek pembangunan yang lebih bersih.

e. Biaya pembangunan jauh lebih rendah

Meski untuk melakukan pengadaan beton ready mix membutuhkan biaya yang lumayan besar, namun jika Anda melakukan penghitungan secara keseluruhan akan memperoleh perhitungan biaya yang jauh lebih hemat dan murah. Karena Anda akan memangkas biaya untuk pengerjaan pengecoran sekaligus bisa menyelesaikan pengerjaan proyek pembangunan dalam waktu yang lebih cepat

 
 

 

 

Daftar Harga Beton Ready Mix Terbaru

Untuk melakukan pembelian beton ready mix, Anda bisa melakukannya dengan mudah dan cepat. Sangat berbeda dengan pengadaan beton secara konvensional yang mengharuskan Anda untuk membeli beberapa bahan baku untuk membuat beton secara terpisah.

Dengan menggunakan beton ready mix maka Anda bisa mendapatkan bahan beton ready mix yang sudah siap pakai tanpa melalui proses pengolahan dan pengadukan secara konvensional.

Berikut ini adalah beberapa harga beton readymix k225,k250,k300,k350 sebagai berikut :

Jenis beton ready mix

Harga /truk standar per m3

Harga /truk mini per m3

K 225

Rp. 860.000,-

Rp. 1.200.000,-

K 250

Rp. 900.000,-

Rp. 1.250.000,-

K 300

Rp. 940.000,-

Rp. 1.280.000,-

K 350

Rp. 980.000,-

Rp. 1.320.000,-

Mengapa Anda harus membeli beton readymix dari kami ?

Kelebihan beli beton readymix di kami

Profesional
80%
Belanja sekaligus berinfak
99%
Amanah
99%

order sekarang !